Pahala untuk Umat yang Suka Bersedekah

Janji Allah SWT untuk Umat yang Suka Bersedekah

Sedekah adalah amalan baik yang sangat dianjurkan karena mendatangkan banyak manfaat bagi yang melakukannya. Seperti kalimat pepatah bahwa tangan di atas lebih baik daripada tangan di bawah. 

Allah SWT juga menjanjikan banyak berkah bagi hamba-Nya yang suka bersedekah. Apa saja? Yuk, ketahui manfaat mengamalkan sedekah setiap hari.

Keistimewaan Orang yang Suka Sedekah

Besar atau kecil harta yang kita sedekahkan tidak menjadi persoalan karena yang terpenting melakukannya dengan ikhlas. Bahkan sedekah tidak harus dalam bentuk harta, misalnya berbagi ilmu, senyum kepada orang lain, membantu dengan tenaga dan lain sebagainya.

Apapun bentuknya, janji Allah SWT kepada umat yang suka bersedekah itu nyata. Berikut beberapa berkah yang bisa didapatkan dengan gemar sedekah:

  • Dihapuskan Dosa-Dosanya

Sebagai umat muslim yang bertakwa pasti sering mendengar bahwa sedekah adalah amalan penggugur dosa. Sebagaimana sabda Rasulullah SAW dalam hadits riwayat berikut:

Bersedekahlah kalian, meski hanya dengan sebiji kurma. Karena, sedekah dapat memenuhi kebutuhan orang yang kelaparan dan memadamkan kesalahan, sebagaimana air memadamkan api.”

Namun jangan disalahartikan. Ampunan yang diberikan tentu harus disertai dengan taubat. Bukan malah sengaja berbuat dosa lalu mengerjakan sedekah agar dosanya diampuni. 

  • Diberikan Keberkahan Harta

Sedekah juga merupakan amalan yang dapat mensucikan harta, membuat rezeki yang kita dapatkan menjadi lebih berkah. Sebagaimana firman Allah SWT dalam surat Saba Ayat 39, yang terjemahannya: 

Katakanlah, Sesungguhnya Rabb-ku melapangkan rejeki bagi siapa saja yang dia kehendaki diantara hamba-hambaNya dan menyempitkan bagi (siapa yang dia kehehendaki-Nya). Dan apa yang kamu infakkan, maka Allah akan menggantinya dan Dialah pemberi rejeki sebaik-baiknya.”

  • Dilipatgandakan Pahalanya

Manfaat sedekah lainnya yakni akan mendapatkan pahala berlipat ganda. Hal ini dijelaskan dalam Al-Qur’an surat Al-Baqarah ayat 261 yang artinya:

Perumpamaan (infaq yang dikeluarkan oleh) orang-orang yang menginfakkan hartanya di jalan Allah adalah serupa dengan sebutir benih yang menumbuhkan tujuh bulir, pada tiap-tiap bulir mempunyai seratus biji. Allah melipat gandakan (ganjaran) bagi siapa yang Dia kehendaki, dan Allah Maha Luas (karunia-Nya) lagi Maha Mengetahui.” (Q.S. Al Baqarah Ayat 261).

Ayat tersebut menjelaskan bahwa apa yang kita berikan untuk membantu orang lain tidak akan mengurangi harta kita, justru Allah SWT akan melipatgandakannya. 

Janji Allah SWT tersebut juga dijelaskan lagi dalam Al-Qur’an surat Al Hadid ayat 18, yang artinya:

Sesungguhnya orang-orang yang bersedekah baik laki-laki maupun perempuan dan meminjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, niscaya akan dilipat-gandakan (ganjarannya) kepada mereka; dan bagi mereka pahala yang banyak.” (Q.S. Al Hadid Ayat 18)

Sedekah seperti membuka pintu rezeki dari berbagai arah. Bahkan ada juga ungkapan bahwa sedekah saat kondisi sulit justru lebih banyak mendatangkan berkah. Karena saat sedang sulit sekalipun, kita masih memikirkan orang lain.

  • Diberikan Naungan di Hari Akhir

Tidak ada naungan di hari akhir selain naungan dari Allah SWT. Dalam sebuah hadits, Rasulullah SAW juga menceritakan bahwa hanya ada tujuh kelompok manusia yang akan mendapatkan naungan di hari akhir tersebut, salah satunya adalah umat yang gemar sedekah.

Seseorang yang bersedekah dengan tangan kanannya, ia menyembunyikan amalnya itu sampai-sampai tangan kirinya tidak mengetahui apa yang disedekahkan oleh tangan kanannya.” (HR. Bukhari No. 1421)

  • Terdapat Pintu Surga yang Hanya Bisa Dimasuki oleh Orang-Orang yang Bersedekah

Tujuan kita hidup di dunia adalah mengumpulkan pahala sebanyak-banyaknya untuk tabungan di akhirat kelak agar bisa masuk ke surganya Allah SWT. 

Surga mempunyai banyak pintu yang masing-masing dapat dimasuki sesuai amalan umat seperti sholat dan puasa. Diantara pintu-pintu tersebut, ada satu pintu yang hanya bisa dimasuki oleh orang yang suka bersedekah. 

Hal tersebut dijelaskan oleh Rasulullah SAW dalam hadits yang diriwayatkan oleh HR. Bukhari berikut ini: 

Barang siapa termasuk orang yang senantiasa bersedekah maka dia akan dipanggil masuk surga lewat pintu sedekah

  • Dibebaskan Dari Siksa Kubur

Keistimewaan sedekah lainnya yakni membebaskan kita dari siksa kubur. Sebagaimana dijelaskan dalam hadits riwayat Thabrani berikut:

Sedekah akan memadamkan api siksaan di dalam kubur

  • Dijauhkan Dari Api Neraka

Terlihat sederhana, tapi ternyata amalan sedekah juga diperhitungkan agar kita dijauhkan dari api neraka. Semakin banyak sedekah, maka insyaAllah akan semakin jauh dari panasnya api neraka.

Rasulullah SAW bersabda: “Jauhilah api neraka, walau hanya dengan bersedekah sebiji kurma. Jika kamu tidak punya, maka bisa dengan kalimah thayyibah.”

  • Dilapangkan Jalan Menuju Surga

Janji Allah SWT kepada umat yang suka mengamalkan sedekah lainnya adalah dilapangkan jalan menuju surga. Firman Allah yang berkaitan dengan hal ini tercantum dalam Al Quran surat Ali Imran Ayat 133 – 134, yang artinya:

Dan bersegeralah kamu kepada ampunan dari Rabbmu dan kepada surga yang luasnya seluas langit dan bumi yang disediakan untuk orang-orang yang bertakwa. (Yaitu) orang-orang yang menginfakkan (hartanya), baik diwaktu lapang maupun sempit dan orang-orang yang menahan amarahnya dan memaafkan (kesalahan) orang lain. Allah menyukai orang yang berbuat kebajikan.”

Nah, itulah beberapa keberkahan yang dijanjikan oleh Allah SWT untuk hamba yang suka melakukan sedekah. Tidak perlu khawatir dengan nilai sedekah yang kita keluarkan. 

Sudahkah Anda bersedekah hari ini? Yuk, perbanyak tabungan pahala kita selama masih memiliki kesempatan hidup di dunia. 

Sedekah Air Sekarang

Bagikan:

Facebook
Twitter
Pinterest
LinkedIn
WhatsApp
Scroll to Top